News

Perkuat Sinergi, Manajemen Badak LNG Bermain Futsal Bersama Serikat Pekerja

Menjalin silaturahmi bisa dilakukan melalui kegiatan olahraga. Begitu pula yang dilakukan oleh Director & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar dan jajaran manajemen yang memilih bermain futsal bersama Dewan Pengurus Serikat Pekerja untuk bersilaturahmi. Olahraga futsal ini berlangsung pada Minggu (29/7/2018) di Lapangan Futsal Town Center.

Tim Manajemen Badak LNG bermain futsal bersama  Pengurus Serikat Pekerja.

Suasana yang hangat serta akrab tergambar dalam kegiatan futsal ini. Tujuan utama dari kegiatan ini bukanlah menang dan kalah, melainkan terciptanya rasa kebersamaan dan komunikasi yang baik antara Manajemen Badak LNG dan Serikat Pekerja yang ada di Badak LNG. Dimana di lingkup Badak LNG terdapat tiga serikat pekerja, yakni SP FPLB, SP LNG dan SP Badak LNG Bersatu.

Director & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar turut berpartisipasi dalam olahraga futsal.

Director & COO Badak LNG Gitut Yuliaskar mengaku olahraga futsal ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain itu kegiatan ini juga bermanfaat untuk mempererat kebersamaan serta komunikasi antara manajemen Badak LNG dan Serikat Pekerja, sehingga diharapkan dapat mendukung kelancaran operasional kilang Badak LNG.

Para Pengurus Serikat Pekerja  bermain dengan antusias.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Umum SP FPLB Mohamad Farouk Riza. Meskipun baru pertama kalinya diadakan, kegiatan futsal ini diharapkan dapat menjadi media yang baik untuk memupuk kebersamaan sehingga Serikat Pekerja yang ada di Badak LNG dapat saling bersinergi (*).

Show More

Related Articles

Back to top button