NewsUMKM

Program Kampung Asimilasi Bontang Lestari Berdayakan WBP Lapas

Selain bertugas mengoperasikan kilang LNG, Badak LNG juga hadir ditengah-tengah masyarakat Bontang melalui program Community Development atau Comdev dengan fokus dalam meningkatkan kemandirian dan perekonomian masyarakat, tak terkecuali para Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Kelas Tiga Bontang.

Melalui program Kampung Asimilasi Bontang Lestari, para Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Kelas Tiga Bontang dibina untuk menjadi tenaga kerja produktif yang memiliki keterampilan selepas mereka selesai menjalani masa tahanan.

Berbagai usaha dijalankan dalam program Kampung Asimilasi Bontang Lestari. Usaha tersebut ialah budidaya tanaman sistem hidroponik, ternak ayam organik, pembuatan kerajinan berbahan drum bekas, pembudidayaan lele, danĀ  budidaya buah naga. Program ini telah dijalankan oleh Badak LNG sejak bulan Mei tahun 2017.

Program Kampung Asimilasi Bontang Lestari dijalankan Badak LNG untuk membantu Lapas Bontang dalam mempersiapkan warga binaan yang produktif, handal dan siap berkarya di masyarakat. Specialist, CSR Community & Development Corporate Communication Department Badak LNG Reta Yudistyana menjelaskan bahwa program Kampung Asimilasi Bontang Lestari menjadi bentuk komitmen Badak LNG untuk maju bersama masyarakat, yang juga merupakan visi misi Comdev Badak LNG.

Adanya program Kampung Asimilasi Bontang Lestari dapat membantu Lapas Kelas Tiga Bontang dalam mencetak Warga Binaan Pemasyarakatan yang memiliki jiwa kemandirian dan lebih berkualitas ketika nantinya kembali ke dalam masyarakat. Kepala Lapas Kelas Tiga Bontang Heru Yuswanto mengakui bahwa program Comdev dari Badak LNG benar-benar membantu lapas dalam mempersiapkan warga binaan yang mandiri, serta punya keahlian dan keterampilan (*).

Show More

Related Articles

Back to top button