News

Hadiri Lokakarya, Badak LNG Tonjolkan Program Unggulan

Lokakarya yang digelar badan perencanaan, penelitian dan pengembangan pada 22 Maret 2018. Dihadiri sejumlah perusahaan besar di kota taman, salah satunya ialah Badak LNG.

Bertempat di gedung Auditorium Tiga Dimensi, jalan Awang Long, kelurahan Bontang Baru, kecamatan Bontang Utara, Badak LNG menyampaikan sejumlah program unggulan, salah satunya pemberdayaan masyarakat pesisir.

Dalam pemaparannya, Manager Media CSR External Relation Corporate Communication Busori Sunaryo menyampaikan, program kelautan dan pesisir terus digalakkan, seperti wisata Bontang Kuala Ecotourism, budidaya  kerapu, budidaya kepiting bakau dan lainnya.

Selain itu, keberhasilan Badak LNG dalam memberdayakan masyarakat serta menjaga lingkungan telah berhasil. Terbukti, dengan diraihnya tujuh kali berturut-turut PROPER Emas tingkat nasional.

Sementara itu, kepala bidang prasarana dan pengembangan wilayah Bapelitbang juga turut mengapresiasi perusahaan di Bontang terkhusus Badak LNG yang sukses melakukan sinergi dengan pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat pesisir (*).

Show More

Related Articles

Back to top button