News

SMA Vidatra Bontang Adakan Ujian Hafalan Kitab Suci

Perhatian SMA Vidatra kepada nilai kerohanian para siswa diwujudkan dengan mengadakan program Hafalan Kitab Suci angkatan ke 1 pada tahun ajaran 2017/2018. Sebanyak 82 siswa SMA Vidatra yang mengikuti program ini terdiri dari 52 siswa beragama Islam, 16 siswa beragama Kristen, 10 siswa beragama Katolik, serta 4 orang siswa beragama Hindu.

Mengingat bahwa kitab suci merupakan wahyu dari Tuhan dan memuat seluruh aspek pedoman hidup, Yayasan Vidatra mengadakan ujian untuk para peserta dari masing-masing agama. Tujuannya adalah untuk menguji kualitas hafalan para siswa.

Untuk 4 siswa beragama Hindu, ujian membaca Samawartana atau hafalan Kitab Seloka Bhagawad Gita dilaksanakan pada Rabu 18 April 2018 di Pure Buana Agung Kota Bontang.

Sedangkan untuk para peserta beragama Islam diadakan munaqosah atau ujian hafalan Qur’an sebanyak 1 hingga 3 juz pada Kamis 19 April 2018 lalu. Kegiatan yang diselenggarakan di Masjid Al-kautsar ini diikuti 52 siswa SMA Vidatra yang beragama Islam. Dewan penguji untuk munaqosah ini yaitu Ketua Mui Kota Bontang K.H. Imam Hambali didampingi oleh Ustadz Ishahuddin, Ustadz Khoirul Amin, serta Ustadz Khoirul Anwar.

Sementara itu Homelitika atau ujian untuk 16 peserta beragama Kristen dilaksanakan pada Senin 23 April 2018 lalu. Bertempat di SMA Vidatra, Homelitika ini dihadiri oleh dewan penguji yaitu Pendeta Rawi Kumar didampingi oleh Marthen Lasi, S. Th. dan Firsta Gresa, S.Th.

Selanjutnya pada Senin 23 April 2018 lalu ujian hafalan ayat-ayat pilihan kitab suci bagi 10 siswa beragama Katholik dilaksanakan. Bertempat di SMA Vidatra Bontang, ujian ini dihadiri oleh dewan penguji yaitu Romo Diosesan Lazarus Derik didampingi oleh Batang Teluma Dominikus, S.Fil.

Program hafalan kitab suci yang diadakan SMA Vidatra ini diikuti oleh 82 siswa SMA Vidatra. Program ini diharapkan mampu melahirkan generasi penerus yang berakhlak mulia (*).

Show More

Related Articles

Back to top button